Dear Bunda,
Apapun permainan dan kegiatan yang dilakukan Si Kecil, sebenarnya ia sedang belajar tentang sebab akibat, istilah, dan kata yang baru baginya. Namun, bagaimana dengan kekacauan yang telah dilakukan Si Kecil?
Misalnya, dengan sengaja atau tidak, anak yang bermain air juga akan mendapatkan banyak pelajaran loh Bunda. Salah satunya, Si Kecil akan belajar tentang bagaimana sesuatu tersebut dapat terjadi. Si Kecil pasti akan penasaran apa yang akan terjadi jika ia memenuhi bak mandinya, jika mainannya diajak untuk mandi bersama, jika ia menutupi keran air yang mengeluarkan air, atau permainan lainnya yang dapat ia lakukan. Selain belajar, Si Kecil pun akan mendapatkan kesenangan dari permainan airnya.
Mungkin beberapa Bunda tidak menyadari ya bahwa Si Kecil akan mendapatkan banyak sekali manfaat dari permainan airnya. Si Kecil akan mendapatkan manfaat kesehatan dan kognitif, terutama apabila Si Kecil memiliki aktivitas yang padat dan gaya hidup yang cenderung pasif. Selain itu, Si Kecil akan terbiasa untuk mengembangkan kebiasaan yang sehat untuk masa depannya. Bermain air dan belajar berenang juga akan membantu Si Kecil membentuk kemampuan komunikasi dan kerjasamanya.
>> Air dan istilah baru
Dengan bermain air, Si Kecil akan mendapatkan istilah baru loh Bunda. Dikarenakan air merupakan permainan yang sangat menyenangkan bagi Si Kecil, jadi Si Kecil pun dapat belajar banyak nih Bunda. Bantuan Bunda sangat dibutuhkan, terutama jika Si Kecil kurang begitu memahami istilah yang tepat untuk ia gunakan dalam menyebut keadaannya. Misalnya, dengan penyebutan istilah, tergenang, penuh, deras, gemericik, percikan, dan lainnya. Jelaskan juga istilah tersebut disertai dengan prakteknya agar Si Kecil lebih memahaminya ya Bunda ;)
Apabila sebelumnya Si Kecil tidak begitu banyak berbicara, namun kemudian ia mampu menjelaskan apa yang ia lakukan, maka dapat dikatakan ketrampilan bahasa Si Kecil sudah mulai berkembang nih Bunda. Mungkin Bunda hanya perlu mengoreksi beberapa kata atau istilah.
>> Bermain air bersama
Bermain air bersama Si Kecil dapat menjadi kesempatan Bunda nih untuk menunjukkan bahwa Bunda ingin bermain bersama dan menikmati dunia Si Kecil. Jadi, jangan hanya duduk memegangi handuk atau memantau Si Kecil dari kejauhan ya Bunda. Bunda sesekali bermain bersama Si Kecil juga boleh kok ;)
Selain dengan bermain, Bunda juga dapat mengajak Si Kecil untuk membantu Bunda loh, dan tentu saja dengan pekerjaan yang melibatkan air ya Bunda. Seperti, membuat minuman, jus, atau mencuci gelas plastik.
>> Berenang
Selain bermain air di rumah, boleh nih Bunda mengajak Si Kecil untuk berenang di kolam, atau bermain air di pantai. Selama di perjalanan, Bunda dapat menjelaskan beberapa kejadian yang mungkin dapat terjadi, seperti tenggelam, terseret arus, atau kejadian lain yang mungkin tidak diinginkan.
Oleh karena itu, Bunda perlu mengajari Si Kecil secara bertahap dan bersungguh-sungguh agar tidak panik ketika terjadi hal yang demikian.
>> Bermain air dan pengembangan ketrampilan sosial
Bermain air sebenarnya dapat menumbuhkan kontak dengan orang lain, bisa dengan Bunda atau orang baru yang mungkin Si Kecil temui, sehingga akan membantu mengasah dan mengembangkan kecerdasan sosial Si Kecil. Permainan air ini secara tidak langsung akan mendorong Si Kecil untuk bekerja sama dan berkomunikasi secara alami dengan sekitarnya.
Setelah memahami manfaat dari bermain air pada Si Kecil, tidak ada salahnya nih Bunda untuk mengizinkan dan ikut bermain juga bersama Si Kecil. Ia akan mendapatkan banyak manfaat hanya dengan bermain saja! Akan semakin seru jika Bunda mengagendakan permainan yang berbeda setiap minggunya. Ayo Bunda bermain air bersama Si Kecil! ;)
Sumber: ebay.com ; todaysparent.com
Bunda, apa kabarmu hari ini? Aku harap Bunda selalu sehat dan bahagia. Aku tahu bahwa Bunda selalu menemani dan mendampingiku tanpa keluh kesah. Bunda, melihat wajah lelahmu ingin rasanya kusampaikan kata dalam hatiku. Sekarang, aku ingin berbicara denganmu. “Bunda, aku tidak tahu kapan engkau bangun. Namun, begitu aku beranjak dari tempat tidur sudah kulihat makanan terhidang di meja beserta bekal sekolahku”
SELENGKAPNYADear Bunda, Perkenalkan namaku Bunda Devi, Pada artikel sebelumnya, saya telah menjelaskan 9 jenis kecerdasan majemuk atau multiple intelligent menurut Howard Gardner, (Klik disini untuk membaca artikel 9 Jenis Kecerdasan), diantaranya cerdas alam (naturalis), cerdas gambar dan ruang (visual-spasial), cerdas gerak (kinestetik), cerdas eksistensial, cerdas matematis-logis (kognitif), cerdas bahasa (linguistic), cerdas musik (musikal), cerdas diri (intrapersonal), dan cerdas bergaul (interpersonal).
SELENGKAPNYAPemahaman tersebut memang bergantung pada sudut pandang mana Bunda memaknai arti kata bodoh ataupun cerdas. Kami menggunakan sudut pandang terbalik, seandainya Si Kecil memiliki hambatan dalam belajar, apa pun penyebabnya dan Si Kecil diberi label “bodoh”, maka kami akan mencari kondisi terbaik Si Kecil
SELENGKAPNYAMemperkenalkan Vitabumin, madu ikan gabus, persembahan terbaik PT. Aksamala Adi Andana untuk anak - anak Indonesia. Vitabumin diformulasikan khusus untuk membantu menjaga daya tahan tubuh Si Kecil demi tumbuh kembangnya secara optimal.
Inspirasi kami adalah cinta Bunda yang mengajarkan kami untuk terus mempersembahkan yang terbaik demi masa depan Si Kecil. Karenanya, Vitabumin kami persembahkan dengan sinergi kebaikan alam Indonesia.
Sebagai madu anak, Vitabumin diperkaya dengan ekstrak temulawak dan ekstrak ikan gabus. Perpaduan ketiganya menjadikan Vitabumin sebagai pendamping yang baik untuk tumbuh kembang si Kecil yang optimal.
BACA SELENGKAPNYA